Dalam dunia olahraga lari sudah banyak sekali jenis dan tipe sepatu lari yang sangat beragam. Semua seri sepatu lari tersebut didesain sesuai dengan kebutuhannya masing-masing menyesuaikan dari kebutuhan para pelari yang juga beragam.

Saat ini sudah terdapat banyak sekali brand-brand olahraga baru yang mulai bersaing dengan brand-brand ternama yang sudah merajai dunia olahraga sejak lama. Disini mimin bakal merekomendasikan sepatu-sepatu lari paling banyak dicari atau high-demand dari 5 brand terkenal didunia. Diantaranya adalah :

1. NIKE – Nike Air Zoom Pegasus Series

Sepatu legendaris dari Nike dari tahun 80-an yang hingga sekarang masih menjadi salah satu seri ujung tombak di line-up sepatu lari Nike. Pada seri terbarunya yaitu Pegasus 38, sepatu ini sudah memakai kombinasi teknologi bantalan React Foam dan Air Zoom unit pastinya akan memanjakan kaki kalian setiap melangkah. Langsung aja klik teks ini ya brosist..

2. ADIDAS – Adidas Ultraboost Series

Boost pertama kalia diperkenalkan pada tahun 2013 dan sudah memikat para pelari pemula hingga profesional. Salah satu seri terbaik dan paling dicari adalah seri Ultraboost. Saat ini Ultraboost sudah mencapai seri Ultraboost 22 dan permintaan dari seri sepatu ini masih terus meningkat. Seri Ultraboost memang tidak pernah gagal untuk memberikan peforma terbaik bagi para pelari. Hal tersebut karena keberhasilan Adidas membuat teknologi Boost yang sangat nyaman dan diklaim dapat memberikan energy return lebih baik daripada sepatu lari lainnya. Ditambah lagi durabilitas sepatu ini yang sanagt baik sehingga cocok untuk kalian pakai sehari-hari juga. Kalian bisa dapetin sepatu ultraboost ini dengan klik teks ini aja yaa…

3. ASICS – Asics Novablast Series

Asics sebagai salah satu brand yang sudah lama berkecimpung di dunia olahraga selama berpuluh-puluh tahun memang tidak pernah gagal menyenangkan para konsumennya. Salah satu seri sepatu lari terbaiknya adalah seri terbarunya yaitu Asics Novablast series yang sudah tersedia hingga seri keduanya saat ini. Dilengkapi dengan teknologi bantalan Flytefoam Blast (FFBlast+) dimana bantalan ini dapat menghasilkan impact protection yang sangat baik serta responsifitas luar biasa untuk mendorong lari kalian lebih jauh dari sebelumnya. Wajib banget kalian miliki nih! Langsung aja klik teks ini ya..

4. HOKA – Hoka Clifton Series

Brand yang paling muda dari kelima brand disini namun sudah membuktikan bahwa produk sepatu lari milik Hoka selalu menjadi pesaing berat bagi seri dari brand terkenal lainnya. Jika kalian masih belum familiar dengan brand ini, mimin rekomendasikan 1 seri sepatu yang sudah teruji peformanya sangat baik dan supportif bagi para pelari pemula hingga profesional sekalipun. Sepatu tersebut adalah seri Hoka Clifton. Teknologi yang dipakai memang tidak semewah seperti brand-brand terkenal namun hoka berhasil membuat sepatu yang sangat minimalis dan sangat nyaman untuk dipakai siapapun dan dimanapun. Detail lengkap dari sepatu ini bisa langsung kalian lihat dan dapatkan dengan klik teks ini aja nih brosist!

5. NEW BALANCE – New Balance Fresh Foam 1080 series

klik untuk sumber gambar

Brand terakhis adalah brand yang lebih sering dikenal sebagai brand sepatu kasual. Namun, dibalik itu New Balance juga mengeluarkan line-up sepatu larinya yang tidak kalah dengan brand-brand olahraga lainnya. Salah satu seri terbaik dan paling dicari oleh para pelari adalah NB Fresh Foam 1080. Yang membuat seri ini meledak adalah teknologi bantalan Fresh Foam pada sepatu ini yang sangat lembut dan empuk layaknya berlari diatas busa/kasur empuk. Buat kalian yang sangat senang dengan sepatu dengan bantalan empuk wajib banget punya sepatu ini. Yuk langsung klik teks ini aja brosist..

 

Sepatu diatas menjadi Best Sellers karena fleksibilitasnya yang sangat baik sehingga cocok untuk segala jenis pelari dan kebutuhannya. Jika kalian kebingungan dalam memilih sepatu lari yang cocok untuk kalian, bisa jadi kelima sepatu diatas bisa menjadi sepatu pilihan kalian.

Sepatu lari keren lainnya juga tersedia lho di NCRSPORT.COM! Lagi ada diskon gede juga lho! Yuk langsung klik teks ini aja brosist…