Lari menjadi salah satu olahraga yang banyak digemari semua kalangan. Selain mudah buat brosist lakukan, juga banyak memberi manfaat kebugaran bagi tubuh. Namun, kesalahan yang mungkin gak brosist sadari saat lari atau jogging bisa mengurangi manfaatnya, juga sampai menimbulkan masalah bagi tubuh, seperti nyeri, cedera otot, kulit terbakar, dan lebam. Beberapa kesalahan yang perlu brosist sadari dan segera perbaiki ketika lari, seperti berikut ini.
1. Memakai sepatu yang salah
Salah memakai sepatu lari bisa memberikan dampak buat brosist. Jadi, pakailah sepatu yang sesuai dengan jenis dan gaya lari yang brosist lakukan. Hal ini bertujuan untuk mencegah timbulnya cedera pada kaki, terutama bagian engkel.
2. Mulai terlalu cepat dan terlalu jauh
Banyak pelari, terutama pelari awam yang terlalu bersemangat dalam berlari. Akhirnya, mereka cenderung berlari terlalu jauh dan dengan tempo yang terlalu cepat. Mereka beranggapan bahwa lari lebih jauh akan lebih banyak membawa manfaat, namun hal tersebut tidaklah tepat. Kenyataannya berlari terlalu jauh dan cepat juga bisa meningkatkan risiko cedera lutut dan peradangan ligamen pada bagian paha (ITB syndrome).
3. Melangkah terlalu jauh
Banyak pelari yang berpikir melangkah lebih jauh akan memperbaiki kecepatan dan menambah efisiensi saat berlari, padahal hal ini keliru. Melangkah terlalu jauh bisa menguras tenaga dan meningkatkan risiko shin splints karena tumit akan mendarat terlebih dahulu. Sebagai pelari pemula, sebaiknya lakukan dengan langkah ringan namun tetap cepat.
4. Gerakan ayunan tangan
Beberapa pelari mengayunkan lengan ke samping. Kondisi ini bisa membuat pelari membentuk postur membungkuk dan tidak bernapas dengan efisien. Untuk itu, cobalah mengatur gerakan lengan setinggi pinggang dan ayunkan ringan mengikuti gerak kaki brosist. Posisikan lengan dalam sudut 90 derajat saat berlari.
5. Kurang minum air
Selain itu, masih banyak pelari yang menyepelekan cairan tubuh yang keluar saat berlari dan tidak mengatasinya dengan cukup minum. Akibatnya, hal ini bisa memicu dehidrasi yang berakibat pada penurunan performa serta kondisi kesehatan.
6. Salah pakaian olahraga
Hal ini bisa membuat aktivitas lari jadi tidak nyaman dan meningkatkan risiko terserang penyakit tertentu. Sebaiknya gunakan baju dengan bahan yang bisa menyerap keringat dan menjaga tubuh tetap kering. Kalau brosist berlari lebih dari 20 menit di bawah terik matahari, jangan lupa gunakan tabir surya untuk melindungi kondisi kulit.
7. Pola makan yang tidak benar
Apa yang brosist makan sebelum dan setelah berlari memiliki efek yang besar terhadap performa dan pemulihan tubuh. Asupan kalori berlebih menjadi salah satu kesalahan yang bisa membuat Anda kesulitan menjaga ketahanan dan ritme saat lari ke depannya.
8. Tidak pemanasan
Melewatkan tahapan penting ini bisa memicu cedera dalam jangka panjang. Tidak melakukan pemanasan bisa menyebabkan nyeri lambung atau ketegangan otot dalam beberapa waktu awal sejak mulai lari. Sebab otot dan aliran darah brosist membutuhkan pemanasan agar berfungsi dengan benar, terutama jika berlari selama lebih dari satu jam.
9. Kurang waktu tidur
Olahraga berlebihan bisa menyebabkan Anda kesulitan untuk beristirahat. Padahal, para pelari membutuhkan waktu tidur yang cukup untuk memulihkan kembali stamina mereka. Aktivitas olahraga ini bisa menuntut tubuh untuk beristirahat lebih lama. Oleh karena itu, pelari bisa mengatasi kurang tidur dengan lebih baik daripada bukan pelari atau mereka yang jarang berolahraga.
10. Berlari pada trek yang sama
Kesalahan saat berlari ini mungkin paling banyak tidak disadari. Berlari melalui trek dan intensitas yang sama terus-menerus membuat tubuh under-worked out. Hal ini berarti tubuh brosist terbiasa dengan kondisi lari tersebut dan bisa membuat brosist mudah bosan hingga kehilangan motivasi untuk melanjutkan rutinitas lari.
11. Mengabaikan rasa sakit
Memaksakan aktivitas dan mengabaikan rasa sakit setelah berlari ini akan membuat kondisi brosist semakin parah. Rasa sakit adalah peringatan bahwa ada yang salah dengan tubuh atau pola latihan brosist, sehingga beristirahat sejenak dan periksakan diri ke dokter adalah solusi yang paling aman.
Selain kesalahan saat berlari seperti di atas, masih banyak lagi yang hal perlu brosist perhatikan saat melakukan rutinitas ini. Contohnya, brosist butuh gear yang akan membantu perbaiki performa dan experience brosist dalam berlari. Buat brosist yang mau cari atau lengkapin gear lari brosist bisa kunjungi website resmi di ncrsport.com banyak pilihan dan udah pasti steal deal.