Sepatu kedua Anthony Edwards akhirnya mulai kelihatan, brosist! Setelah berbulan-bulan spekulasi dan bocoran yang beredar, adidas akhirnya kasih gambaran pertama soal AE2 dalam presentasi earnings call mereka. Desainnya masih belum diumumkan secara resmi, tapi dari gambar yang beredar, ada beberapa perubahan menarik dibanding pendahulunya.

Bagian upper tampak lebih streamline dengan material yang kemungkinan besar lebih ringan tanpa mengorbankan durability. Desainnya terlihat lebih futuristik dan agresif, cocok banget buat gaya main explosiveness kayak Anthony Edwards. Warna yang muncul dalam bocoran ini diyakini sebagai edisi peluncuran yang bakal rilis Oktober 2025, tapi adidas sendiri masih belum ngasih detail lebih lanjut soal teknologinya.

Sementara itu, AE1 masih terus dirilis sampai Juli 2025, jadi adidas masih nge-push model pertamanya sebelum akhirnya ngegas dengan AE2. Dengan hype yang udah terbangun sejak lama, kira-kira bakal sekeren apa versi finalnya nanti?

BuatĀ brosist yang lagi nyari sepatu basket keren kayak diatas atau sepatu-sepatu basket keren lainnya dari brand Nike, Adidas, Jordan, Puma dan lain lain di websiteĀ ncrsport.comĀ atau bisa langsungĀ KLIK LINK INI!