Nike kembali menghadirkan salah satu rilisan paling ikonik dari lini Kobe Bryant: Kobe 8 Protro “What The”, yang dijadwalkan rilis pada 13 April 2025, bertepatan dengan Mamba Day—hari yang memperingati pertandingan terakhir Kobe di NBA.

Sepatu ini pertama kali rilis pada tahun 2013 dan langsung jadi salah satu rilisan “What The” paling legendaris di kalangan sneakerhead. Seperti rilisan “What The” pada umumnya, Kobe 8 ini hadir dengan desain mismatched yang menggabungkan berbagai colorway populer dari model-model sebelumnya. Warna-warna mencolok seperti dari edisi “Extraterrestrial” dan “Venice Beach” terlihat mendominasi, ditampilkan dengan sentuhan marmer dan kombinasi yang mencuri perhatian.

Kobe 8 “What The” juga jadi bagian utama dari rangkaian rilisan Mamba Day tahun ini. Tahun lalu, Nike memperkenalkan perayaan ini secara lebih besar dengan rilisan seperti Kobe 4 “Philly”, Kobe 6 “Italian Camo”, dan Kobe 8 “Venice Beach”. Tahun ini, kabarnya rilisan ini akan diikuti oleh Kobe 6 “Dodgers” dan Kobe 9 “What The”, meski keduanya dijadwalkan rilis di bulan Mei.

Buat yang ingin mendapatkan Kobe 8 Protro “What The”, Nike akan merilisnya melalui SNKRS dan berbagai toko ritel seperti Foot Locker, Concepts, Sneaker Politics, hingga Social Status. Sebagian besar toko mengadakan raffle karena tingginya minat terhadap model ini. Harga ritel ditetapkan di angka $180 untuk dewasa dan $120 untuk ukuran grade school.

Sebagai bagian dari warisan Kobe Bryant dan budaya basket modern, rilisan ini bukan hanya menarik karena tampilannya, tapi juga karena maknanya yang kuat di balik desain dan momennya.

Buat brosist yang lagi nyari sepatu basket keren kayak diatas atau sepatu-sepatu basket keren lainnya dari brand Nike, Adidas, Jordan, Puma dan lain lain di website ncrsport.com atau bisa langsung KLIK LINK INI!