Curry Brand bersama De’Aaron Fox siap merilis sepatu signature pertamanya yang bertajuk Curry Fox 1 “Gamer”, dirancang sebagai bentuk penghormatan terhadap kecintaannya pada dunia gaming. Selain dikenal sebagai point guard andalan, Fox juga aktif di Twitch dengan lebih dari 50.000 pengikut, dan sisi inilah yang jadi inspirasi utama dalam desain sepatu ini.

Secara visual, Curry Fox 1 “Gamer” hadir dengan upper mesh hitam yang berpadu dengan overlay sintetis yang sleek. Aksen merah muda keunguan menghiasi bagian lidah dan insole, memperlihatkan logo pribadi Fox yang khas. Salah satu detail paling mencolok ada di bagian strap tengah dan tumit, yang menggunakan bahan lentikular dengan efek prisma — warnanya berubah tergantung sudut pandang, memberi kesan futuristik dan dinamis.

Dari sisi performa, sepatu ini dibekali UA Flow cushioning yang sudah dikenal dengan kenyamanan dan responsivitasnya. Outsole-nya juga dirancang untuk memberikan cengkeraman maksimal, sangat cocok buat pemain cepat seperti Fox yang mengandalkan cutting dan akselerasi.

Meskipun Fox sedang mengalami cedera musim ini, pengaruhnya di luar lapangan tetap terasa. Kolaborasi ini menunjukkan bagaimana personalitas dan minat Fox di luar basket bisa diwujudkan dalam bentuk sepatu yang stylish dan fungsional.

Curry Fox 1 “Gamer” akan dirilis pada 1 April 2025 dan dibanderol dengan harga $120 USD. Sepatu ini akan tersedia di situs currybrand.com dan beberapa toko pilihan lainnya.

Buat brosist yang lagi nyari sepatu basket keren kayak diatas atau sepatu-sepatu basket keren lainnya dari brand Nike, Adidas, Jordan, Puma dan lain lain di website ncrsport.com atau bisa langsung KLIK LINK INI!