Setelah memulai debutnya di NBA Playoffs 2025 lewat colorway “Max Volume”, sepatu signature ketiga milik Ja Morant kembali hadir dalam varian baru yang sarat makna: Nike Ja 3 “NY vs NY”.

Colorway ini mengusung tema turnamen streetball legendaris “NY vs NY” yang disponsori Nike dan rutin digelar di New York City. Sama seperti rilisan sebelumnya, Nike kembali menghadirkan cerita personal dan budaya urban ke dalam desain sepatunya.

Ja 3 edisi ini tampil dalam dominasi warna hitam yang memberikan kesan tangguh khas “concrete jungle”. Di bagian samping, logo Swoosh terlihat sedikit miring dan berpadu dengan semprotan huruf “A” di bagian belakang—membentuk kata “JA” secara kreatif. Sementara itu, logo turnamen “NY vs NY” ditampilkan dalam warna biru muda di bagian lidah sepatu.

Nike menyebut edisi ini sebagai bagian dari rangkaian tur “Make ‘Em Watch” milik Ja Morant, yang akan mampir ke beberapa kota besar seperti Atlanta, New York, dan juga Tiongkok. Dengan storytelling kuat dan desain yang penuh karakter, model ini menjadi salah satu rilisan yang layak ditunggu.

Nike Ja 3 “NY vs NY” dijadwalkan rilis pada 22 Juli 2025 dan akan tersedia di retailer resmi Nike Basketball dengan harga ritel $135.