Setelah cukup lama menghilang dari rak toko, Nike LeBron 20 kembali muncul kali ini dalam versi “Pink Diamond” yang sebelumnya hanya berstatus PE (Player Exclusive). Sepatu ini pertama kali dikenakan oleh LeBron James di kompetisi Drew League 2022, dan baru-baru ini kembali terlihat dipakai oleh Bronny James saat Summer League.

Buat yang belum tahu, Drew League adalah turnamen pro-am musim panas di Los Angeles yang cukup ikonik. LeBron tampil di ajang itu pada 2022 bersama DeMar DeRozan dan mencetak 42 poin dan 16 rebound dalam kemenangan tipis 104-102. Di pertandingan itu, ia juga memamerkan sepatu ini yang kini siap dilepas ke pasaran untuk umum.

Secara desain, versi publik ini tampil dengan nuansa monokrom pink menyeluruh, hanya diselingi aksen perak metalik di pinggiran Swoosh. Berbeda dari versi 2022 yang menggunakan upper berbahan kulit, versi terbaru ini menggunakan material mesh yang lebih ringan dan breathable, membuatnya cocok dipakai bermain atau sekadar bergaya.

Nike LeBron 20 “Pink Diamond” dijadwalkan rilis resmi pada 1 Agustus 2025 dengan harga $210. Buat fans LeBron dan sneakerhead yang suka tampilan mencolok, ini bisa jadi salah satu rilisan paling ditunggu.