Bersamaan dengan debut resmi Devin Booker bersama Nike Book 2 versi “Rising”, sang guard Suns langsung memperkenalkan Player Exclusive terbaru bertajuk “Black Tie”. Sesuai namanya, tampilan sepatu ini terasa rapi, elegan, dan jauh dari kesan ramai.

Nike Book 2 “Black Tie” PE hadir dengan upper serba hitam, dipadukan mesh overlay yang menyatu dengan mudguard, memperlihatkan eyelets di bagian dalam. Aksen garis putih di sisi sepatu, midsole, dan outsole menciptakan kontras clean yang mengingatkan pada setelan tuxedo. Satu-satunya sentuhan warna muncul di logo BOOK pada tongue, dibalut oranye khas Phoenix.
Menariknya, sejauh ini deretan Book 2 versi rilis umum justru terlihat lebih eksploratif secara konsep dibandingkan PEs yang dipakai Booker di lapangan. Namun musim masih panjang, dan koleksi PE Book 2 diyakini akan terus berkembang sepanjang 2026.

Nike Book 2 “Black Tie” sendiri tidak dijadwalkan untuk rilis publik, dan kemungkinan besar akan tetap eksklusif untuk Booker saja. NCR Sport akan terus update jika ada PE Book 2 lain yang muncul di NBA hardwood.